Published on May 3rd, 2018 | by Admin
0Workshop Pembuatan Video Pembelajaran dan E-Learning Untuk Dosen di Lingkungan STIE LHOKSEUMAWE
STIE Lhokseumawe – Dalam rangka meningkatkan kualitas proses belajar mengajar dengan memanfaatkan teknologi informasi, STIE Lhokseumawe menyelenggarakan Pelatihan E-Learning Khusus Bagi Dosen STIE Lhokseumawe yang diselenggarakan selama 2 (dua) hari dari tanggal 3-4 Mei 2018.
E-learning adalah suatu sistem atau konsep penyelenggaraan proses KBM di dunia pendidikan yang memanfaatkan teknologi informasi. e-learning juga telah menjadi salah satu syarat wajib bagi penyelenggara pendidikan dan dosen agar mampu berkompetisi di era globalisasi seperti sekarang ini, jika tidak mampu mengikuti perkembangan jaman maka sudah pasti akan tertinggal. Kegiatan ini yang menjadi pemateri : DIDIEK HARI NUGROHO, S.T.,M.T (Penulis Buku Panduan Praktis Membuat dan Mempublikasi Vidoe Bahan Ajar KAMIS, 03 Mei 2018
Ketua STIE Lhokseumawe M.Rasyidin, S.E.,M.Si menekankan kepada seluruh peserta dosen dapat mengikuti kegiatan secara penuh agar mendapatkan ilmu pengetahuan dan keterampilan tentang pemenfaatan/penerapan e-learning dari nara sumber. Sehingga nantinya para dosen dapat memberikan materi perkuliahan lebih efektif dan efisien kepada mahasiswa dengan memanfaatkan layanan e-learning yang telah dikembangkan oleh UPT. Di akhir sambutan, Ketua STIE Lhokseumawe meminta kepada dosen-dosen yang ditelah ditugaskan sebagai peserta kegiatan ini dapat menghasilkan produk elearning sesuai dengan mata kuliah yang diampu dan dapat mentransfer pengetahuan dan keterampilannya kepada rekan-rekan dosen di program studinya masing-masing. []